Pentingnya Pendidikan Karakter Anak Usia Dini, Orang Tua Wajib Tahu!

Pendidikan karakter anak usia dini sangat penting untuk pembentukan karakter setiap anak. Perlu Anda ketahui, penanaman karakter pada anak sejak usia dini yang gagal bisa membuat pribadi anak menjadi bermasalah saat dewasa nanti. Maka dari itu, sejak dini orang tua harus memberikan pendidikan karakter.

Seorang anak yang sudah tertanam dengan pembentukan karakter sejak dini tentunya saat dewasa nanti bisa menjadi pribadi yang lebih baik. Jika Anda ingin memiliki anak yang memiliki kepribadian yang baik, maka jangan lupa membentuk karakter anak tersebut sejak dini.

Ini Pentingnya Pendidikan Karakter Anak Usia Dini

Setiap anak memiliki hak untuk mendapatkan pendidikan, termasuk pendidikan karakter. Pendidikan karakter tidak hanya dilakukan dengan sekedar mengajarkan kepada anak terhadap mana yang benar dan mana yang salah.

Akan tetapi, pendidikan karakter ini bisa membantu anak-anak merasakan  nilai yang baik, mau hingga mampu untuk melakukannya.

Character Building atau pembentukan karakter pribadi anak sebaiknya diawali dari keluarga. Sebab, interaksi pertama yang terjadi pada anak yaitu dari lingkungan keluarga.

Pendidikan karakter anak usia dini sangat penting orang tua lakukan. Sebab, usia dini adalah masa kritis untuk melakukan pembentukan karakter seseorang. Usia 0-6 tahun termasuk masa emas setiap anak.

Jadi, dalam usia tersebut anak mampu menyerap informasi dengan baik dan cepat. Sehingga apa yang anak lihat dan mereka serap akan diingat dan diterapkan dalam kehidupannya.

Untuk membentuk karakter anak tentunya akan memerlukan peran seluruh pihak. Mulai dari sekolah, guru, lingkungan, keluarga dan yang paling penting adalah orangtua. Sebab, orang tua merupakan pendidik pertama sang anak.

Cara Membentuk Karakter Anak di Usia Dini

Karena pembentukan karakter anak di usia dini sangat penting dilakukan. Oleh sebab itu, orang tua atau pakar pendidik harus mengetahui bagaimana cara yang tepat untuk membentuk karakter anak.

1. Didiklah dengan Konsisten

Anak tentunya akan cenderung melihat apa yang orang tua lakukan. Maka dari itu, pembangunan karakter bisa Anda mulai dari sikap konsisten yang Anda .

Jadi, anak akan melakukan apa yang Anda perintahkan. Jika orang tua tidak konsisten dalam memberikan nasehat, maka anak biasanya akan marah.

2. Pendidikan Keagamaan

Di manapun Anda berada, penting sekali untuk mengenalkan pendidikan agama pada anak. Dengan begitu, sejak dini anak bisa mengenal Tuhan. Anak juga bisa beribadah dengan baik dan mempunyai keyakinan.

3. Pembiasaan dari Kecil

Ketika sejak kecil anak sudah mendapatkan pendidikan dengan kebiasaan yang baik, maka pada saat besar mereka juga akan terbiasa dengan pendidikan yang baik.

Ajarkan kebaikan dari hal-hal kecil. Mulai dari makan dengan menggunakan tangan kanan, berdoa, berbicara pelan dan sopan, hingga menghormati orang tua. Hal seperti ini nanti bisa mempengaruhi tata krama anak ketika besar nanti.

4. Tidak Terlalu Memanjakan

Memanjakan anaknya terkadang menjadi bentuk kasih sayang orang tua terhadap anaknya.  Meski demikian, terlalu memanjakan anak akan berdampak tidak baik bagi karakter anak nanti

Boleh memanjakan anak, tapi dengan cara yang mendidik. Dengan begitu, karakter anak bisa lebih terbentuk dengan baik saat dewasa nanti.

5. Mengajarkan Berbagi

Pendidikan karakter anak sejak dini bisa Anda lakukan dengan cara mengajarkan anak dengan pentingnya berbagai.

Anak-anak sejak kecil harus dibiasakan untuk berbagi dan bukan Anda biasakan untuk meminta. Dengan kebiasaan berbagi, anak bisa tumbuh menjadi orang yang dermawan, berjiwa sosial dan punya banyak teman.

Baca Juga : Inilah Cara Mendidik Anak Agar Mandiri dan Berani Sejak Dini !

Sebaliknya, anak yang terbiasa meminta justru bisa menjadikan pribadi yang pelit dan kurang bisa menghargai orang lain.

Dengan mengetahui pentingnya pendidikan karakter anak sejak usia dini, Anda bisa mendidik dengan cara yang tepat.

Bagikan :

Artikel Lainnya

Lowongan Guru Kelas 2024 Terbaru
Yayasan Pendidikan Wiranusa Pratama Medan, berdiri sejak tahun...
Lowongan Guru Kelas 2024
Yayasan Pendidikan Wiranusa Pratama Medan, berdiri sejak tahun...
Pentingnya Pendidikan Karakter A...
Pendidikan karakter anak usia dini sangat penting untuk pemben...
Inilah Cara Mendidik Anak Agar M...
Salah satu kewajiban menjadi orang tua adalah membesarkan dan ...
Cara Membuat Surat Izin Sekolah
Membuat surat Izin Sekolah merupakan hal yang sangat sering ki...
Pengaruh Teknologi dalam Manajem...
YPWPMEDAN - Manajemen Akutansi - Tekhnologi informasi muncul s...

Hubungi kami di : 082272303072

Kirim email ke kamiinfo@ypwpmedan.sch.id

Download App Sekolah

Nikmati Cara Mudah dan Menyenangkan Ketika Membaca Buku, Update Informasi Sekolah Hanya Dalam Genggaman